Setiap hari saya berfikir; "apa yang harus saya tulis di blog saya selanjutnya?". Kalau dipikir-pikir, kenapa harus takut menulis artikel di blog?, Apa ada yang marah kalau kita menulis sesuatu di blog?, Sepertinya kata-kata ini terbalik? hahaha :lol;) Hilangkan jauh-jauh pikiran itu. Itu hanya membuat anda stuck dan jenuh. Saya harap pertanyaan ini masuk akal. Ketakutan itu berupa alasan.
Hal ini pun sering kali terjadi pada saya. Setiap kali saya duduk untuk menulis sebuah artikel di blog, saya kewalahan oleh ide-ide di kepala saya. Bahkan ide-ide yang sudah saya pikirkan dari jauh-jauh hari pun sirna dalam sekejap.
Mungkin itu karena saya masih memikirkan hal-hal yang saya sebutkan sebelumnya. Permasalahan ini selalu datang. ide-ide yang datang mengantikan ide-ide yang lama. Tetapi itu malah membuat semua ide berantakan. setidaknya itulah yang saya alami.
Dengan mengesampingkan hal-hal yang sudah saya sebutkan di awal, mungkin hal ini tidak akan terasa begitu sulit. Setidaknya untuk menentukan sebuah judul artikel saja. Ini berhasil pada diri saya. satu masukan untuk anda: Stop Thinking and Just Do It!. jangan berharap terlalu besar pada tulisan yang anda tulis. Banyak hal yang bisa kita jadikan ide untuk sebuah tulisan. sebuah catatan kecil mungkin akan membantu anda.
Bagaimana?
Untuk awalnya mungkin kita bisa mulai mempelajarinya dengan membaca tulisan orang lain. dan cobalah untuk memahami setiap paragraf yang anda baca. tujuan penulis. Tujuan itu sangatlah penting. karena dari situ anda tahu: bagaimana si penulis mendapatkan ide. "ternyata ide ini terinspirasi dari hal yang sangat sederhana". Ini yang akan membuka pikiran anda tentang menulis. Untuk kedepannya mungkin kita bisa mencoba membaca beberapa tulisan penulis-penulis terkenal. Ini akan membuat anda terbiasa dengan susunan kata-kata. Ini akan mudah kalau kita sudah terbiasa, apapun halnya. Tinggal bagaimana kita mengeksplorasinya.
Untuk apa saya menulis ini? saya hanya menulis apa yang saya rasa bisa bermanfaat. sekali lagi saya tegaskan dua hal: yang pertama berhentilah berfikir. biarkan kata-kata itu terangkai dengan sendirinya. Dan yang kedua mulailah menulis. Menulis dengan jujur dan penuh semangat serta ditambah rasa ingin belajar. Itulah semua yang saya lakukannya! It work, trust me ^_*.
No comments:
Post a Comment